INTUISI : Suara hati individu yang mengambil keputusan, lebih bersifat ilham, perasaan, mengandalkan naluri, kemampuan mental pribadi.
Kelebihannya :
- Keputusan diambil dengan cepat dan singkat
- Memanfaatkan kecakapan pengambil keputusan (manajer)
Kelemahannya :
- Kemungkinan keputusan yang diambil terbukti salah
- Tidak cukup tersedianya alat untuk mengambil keputusan
FAKTA-FAKTA : kejadian-kejadian, kondisi-kondisi yang dapat mendorong manajer mengambil keputusan, mempunyai landasan yang kuat, logis, rasional dan dapat dipercaya.
Keuntungannya:
- Keuntungan yang diambil lebih rasional, logis, ideal dan resikonya relatif kecil.
- Keputusan lebih mudah direalisasikan.
- Keputusan sesuai dengan masalah yang dihadapi.
Kelemahannya :
- Keputusan sering terlambat karena menunggu data terkumpul.
- Biaya pengambilan keputusan cukup besar.
PENGALAMAN (EXPERIENCE) : pengambilan keputusan yang dilakukan oleh manajer juga didasari oleh pengalaman mereka dalam mengambil keputusan. Pengalaman adalah merupakan pedoman atau arah bagi individu / manajer dalam mengambil keputusan.
Kelebihannya :
- Keputusan dapat didasarkan pada pengetahuan-pengetahuan praktis.
- Pengalaman terbaik dari si pembuat keputusan dapat dijadikan pedoman untuk mengambil keputusan berikutnya.
Kelemahannya :
- Keputusan yang diambil berdasarkan pengalaman mungkin hanya dapat dilakukan pada situasi tertentu saja.
- Pengalaman dari pembuat keputusan mungkin terbatas.
KEKUASAAN (AUTHORITHY) : untuk mengambil keputusan seseorang atau manajer perlu mempunyai kekuasaan atau power. Tanpa adanya wewenang seseorang tidak mengambil keputusan.
Kelebihannya :
- Keputusan mudah diterima
- Keputusan jelas karena diketahui sumbernya
- Lebih bersifat memikat dan resmi
Kelemahannya :
- Memungkinkan terjadinya praktek diktator
- Memungkinkan terjadinya keputusan yang subyektif
0 comments:
Post a Comment