Monday 12 May 2014

Cara Menghapus folder Windows.old di Windows 7

Assalamualaikum pengunjung Muslihpedia pada postingan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara menghapus folder Windows.old. sebelumnya saya akan sedikit menjelaskan tentang apa itu windows.old. windows old adalah folder OS yang tercipta karena saat instal ulang partisi nya tidak di format terlebih dahulu dengan kata lain langsung ditimpa. Oke tanpa banyak basa basi lagi langsung saja cekibrot :

1. Sebelumnya kita lihat dulu berapa besar partisi yang terpakai di C tempat menginstal windows, kalau punya saya sebesar 24,9 GB

clip_image001

2. Setelah itu kita Klik-Kanan di Partisi C kemudian Pilih Properties dan pilih Disk Cleanup.

clip_image002

3. Lalu muncul jendela seperti gambar di bawah ini & tunggu beberapa saat

clip_image003

4. Kemudian muncu jendela Disk Cleanup for ( C: ) , lalu pilih Clean up system files

clip_image004

5. Kemudian muncul lagi jendela Disk Cleanup namun sekarang ada tulisan “Scanning: Previous Windows Instalation(s)”. Itu artinya os Windowsnya masih masih ada

clip_image005

6. Setelah selesai maka akan muncul jendela Disk Cleanup for ( C: ) yang tadi tapi dengan tambahan Previous Windows. Centang saja Previous Windows Instalation(s) nya dan klik OK.

clip_image006

7. kemudian muncul pemberitahuan “Are you sure want to permanently delete these files?”. Klik Delete Files untuk menghapusnya.

clip_image007

8. Kemudian biarkan hingga proses penghapusan selesai

clip_image008

9. Dan Bisa kita Lihat Hasilnya di Properties, yang tadi free spacenya 51,7 GB sekarang menjadi 55,9 GB. Sekian Penjelasan dari admin semoga bermanfaat. Terimakasih. .Smile

0 comments:

Post a Comment